Tandai kalendermu karena mulai 22 Oktober 2019 nanti, kami akan pindahan ke rumah baru di Terminal 1 Bandara Changi Singapura!

Kami sudah mendengar masukanmu dengan jelas! Di Terminal 1, ada banyak ruang di konter check-in Scoot di baris 5 sampai 7, dan ada lebih banyak lagi kios layanan check-in mandiri, supaya arus check-in semakin cepat dan lancar. Ruang baru itu akan memberi pengalaman Scoot yang lebih nyaman lagi bagi semuanya, sekaligus mendukung rencana ekspansi Scoot.

Mohon dicatat, kedatangan semua penerbangan Scoot akan pindah ke Terminal 1 Bandara Changi Singapura mulai 22 Oktober 2019, dan seluruh penerbangan Scoot akan berangkat dari Terminal 1 mulai 22 Oktober 2019, pukul 5.15 pagi waktu Singapura.